• Stay connected with people

  • Update your last activity or wonderful moment

  • Dont missing your favorite video

Rabu, 25 September 2019

Pengalaman Tes di PT Telmark Integrasi Indonesia


Sudah lama sekali aku tidak menulis disini…30%nya karna sibuk dan 70%nya karna mager hehehe dan bingung juga mau nulis apa.

Kalau sekarang aku mau share pengalamanku lagi, yaitu tes sebagai QA (Quality Ansurrance) di PT Telmark Integrasi Indonesia, kantornya di Jl Ringroad (Ex Bernas).

PT Telmark ini bergerak di bidang BPO (Business Process Outsourcing), seperti VADS dan CRM. Mereka punya klien, yang aku tahu kalau Telmark itu kliennya BCA, akulaku, yg lain ga tahu.

Aku kemarin sempet daftar jd QA, aku lihat lokernya lewat Jobstreet. Proses dipanggil tesnya lumayan agak cepet dr waktu aku apply. Tahapannya ada 2 interview, interview pertama sama HRGA nya, ini simple banget interviewnya karna intinya dia pengen tahu pengetahuan kita mengenai QA secara umum. Kalau temen-temen lolos tahap 1, akan dihubungi by email dan phone, temen-temen dikasih tugas buat bikin presentasi, isi PPTnya udah ditentuin dari sana jadi temen-temen gak perlu bingung. Lanjut kalau temen-temen lolos tahap 2, nanti akan dihubungi by phone dan akan mengikuti tahap lanjutan yaitu training, jadi training ini masih masuk tahap seleksi.

Sementara baru itu aja yang bisa aku share sama kalian, nanti kalau ada info terbaru aku tambahin deh hehehe…

thankyou